Wakil Kepala Bidang Kurikulum SMP Negeri 2 Tenggarong, Nor ‘Afni Herniwati, S.Pd
Wakil Kepala Bidang Kurikulum SMP Negeri 2 Tenggarong, Nor ‘Afni Herniwati, S.Pd

Upaya SMP Negeri 2 Tenggarong dalam Meningkatkan Minat Baca Anak Melalui GLS

DIALOGIS.CO – Dalam upaya meningkatkan minat baca di kalangan peserta didik, SMP Negeri 2 Tenggarong telah mengembangkan program yang efektif melalui Gerakan Literasi Sekolah (GLS).

Wakil Kepala Bidang Kurikulum SMP Negeri 2 Tenggarong, Nor ‘Afni Herniwati, mengungkapkan program ini telah mencapai tahap pengembangan dan telah menjadi bagian dari rutinitas harian siswa.

“Kita sudah ke tahap pengembangan, tetapi terus melakukan penguatan ditahap pembiasaan dan pembelajaran,” ucapnya ketika diwawancarai, pada Selasa (14/5/2024).

“Kita 20 menit sebelum jam istirahat setiap hari memang ada menjadwalkan kegiatan GLS, dengan tema yang berbeda,” terusnya.

Dia menjelaskan Senin melakukan kegiatan cinta tanah air yang di gabungkan dengan upacara bendera.

“Cinta tanah air itu kami inkludkan dengan kegiatan upacara bendera di setiap hari Senin,” ucapnya.

Lebih lanjut dia menjelaskan pada hari Selasa, siswa melakukan Gerakan Mengaji (Gema), dimana peserta didik difasilitasi oleh guru-guru untuk melakukan mengaji Al-Qur’an atau Iqro serta hapalan Juz Amma.

“Jadi anak 20 menit didampingi oleh guru-guru yang mengajar di jam itu sebelum istirahat melakukan kegiatan aktivitas GEMA,” katanya.

Lebih lanjut dia juga menjelaskan pada hari Rabu, siswa membaca buku non-mata pelajaran, dengan koleksi buku yang telah disesuaikan dengan usia mereka.

Lebih lanjut beliau menjelaskan pada hari Kamis, peserta didik mengenal, menyanyikan, dan memahami tentang lagu-lagu nasional dan daerah.

“Nah kalau kamisnya, GLS kami mengenal, menyanyikan, memahami tentang lagu-lagu nasional, lagu-lagu daerah, lalu menyanyikannya secara bersama,” katanya.

Selain itu dia juga mengungkapkan, sekolah memiliki program Gerakan Literasi Umum yang dilakukan sebulan sekali, dimana seluruh warga sekolah melakukan kegiatan membaca bersama, peserta didik didampingi dan dikondisikan di teras-teras sekolah, dilapangan dan pondok baca sekolah.

Dalam program ini, sekolah juga berupaya untuk meningkatkan literasi dengan memberikan buku dan bacaan kepada siswa.

“Jadi anak dibekali semua buku bacaan, mulai dari Kepala Sekolah sampai pegawai kantin dan tata usaha kita libatkan untuk membaca bersama,” katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan, Untuk mengapresiasi perkembangan kemampuan literasi peserta didik, sekolah selalu melibatkan peserta didik dalam event dan kompetisi yang berkaitan erat dengan kemampuan literasi seperti lomba menulis, membaca dan mencipta puisi dan cerpen serta menulis esai, baik tingkat sekolah dan juga antar sekolah.

Dia berharap agar siswa memiliki bekal atau modal untuk rajin membaca dan memiliki wawasan yang lebih luas.

“Harapan kami dengan kegiatan ini anak-anak punya bekal atau modal mendasar untuk rajin dan mencintai membaca,” tutupnya. (Adv/fk)

5558015364031046774-min

#Trending Artikel

Terpopuler

banner-iklan-sidebar-300x300-1

Latest Post