Kadis PMD beserta jajaran saat menghadiri dan meraih penghargaan Penyelenggara Terbaik 1 dan Juara 1 Lomba RT Tingkat Provinsi BBGRM ke-XXI 2024 (istimewa).
Kadis PMD beserta jajaran saat menghadiri dan meraih penghargaan Penyelenggara Terbaik 1 dan Juara 1 Lomba RT Tingkat Provinsi BBGRM ke-XXI 2024 (istimewa).

DPMD Kukar Raih Penghargaan BBGRM Terbaik di Kaltim 2024

DIALOGIS.CO – Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) kembali mencatatkan prestasi gemilang di tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar, daerah ini berhasil meraih penghargaan sebagai pelaksana terbaik Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tingkat Kaltim 2024.

Penghargaan ini diterima dalam acara yang digelar di Samarinda, baru-baru ini. Kepala DPMD Kukar, Arianto, mengungkapkan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan BBGRM di tingkat kabupaten.

“Kami menyiapkan seluruh rangkaian acara BBGRM dengan sebaik-baiknya, melaksanakan gotong royong secara menyeluruh di seluruh Kukar, dan melibatkan semua pihak. Laporan pelaksanaan juga kami buat dengan sangat baik,” jelas Arianto ketika ditemui pada Rabu (13/11/2024).

Kadis PMD Kukar, Arianto.

Penilaian penghargaan ini dilakukan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Provinsi Kaltim terhadap 10 kabupaten dan kota di Kaltim.

Arianto menambahkan bahwa meskipun tidak mengetahui secara pasti bagaimana penilaian dilakukan, fokus utama mereka adalah pelaksanaan BBGRM dengan maksimal.

“Penghargaan ini tentu menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kinerja dan menjaga semangat gotong royong yang sudah menjadi identitas masyarakat Kukar,” kata Arianto.

Ia juga menekankan bahwa budaya gotong royong merupakan modal utama dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah.

“Gotong royong ini penting untuk memelihara kebersamaan dan memperkuat partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan di Kukar,” tutupnya. (Adv/fk)

5558015364031046774-min

#Trending Artikel

Terpopuler

banner-iklan-sidebar-300x300-1

Latest Post